Darurat Sampah Desak Perhatian Serius DLH Kabupaten Pemalang
LMP News | Pemalang – Masalah sampah kembali menjadi perbincangan dan perhatian serius bagi Pemerintah daerah setelah ditutupnya TPA Pesalakan yang sudah over Kapasitas.
Mau tidak mau Dinas Lingkungan Hidup ( DLH), Pemerintah daerah harus cepat menyelesaikan masalah sampah yang selama ini menumpuk di sudut sudut kota dan belum menemukan solusinya.
Dalam pantauan LMP News maraknya sampah yang dibuang dipinggir jalan dalam beberapa bulan terakhir menjadi soroton seperti yang terjadi di daerah dekat dengan Terminal induk pemalang.
Ini Akan menjadi PR bagi Pemerintah desa tersebut,dan Pemerintah daerah,Dinas Lingkungan Hidup untuk membereskan masalah sampah di daerahnya.
PTSP yang pada Saat itu telah diresmikan Dan direncanakan bisa mengatasi Persoalan persampahan teryata tidak mampu berjalan efektif dengan volume sampah yang terus meningkat di Kabupaten Pemalang.
Pengelolaan sampah di Kabupaten Pemalang perlu adanya perhatian yang serius,dan ini akan berdampak pada pencemaran lingkungan dan kesehatan masyarakat Pemalang sendiri .
Tidak hanya itu dengan adanya pemandangan sampah di sudut sudut kota,akan berdampak negatif bagi citra Pemerintah Kabupaten Pemalang.
Seharusnya Pemerintah daerah, khususnya Dinas Lingkungan Hidup ( DLH memiliki terobosan- terobosan,memberikan solusi nyata terhadap tata kelola persampahan yang belum maksimal, menjalin komunikasi dengan Pemerintah Pusat,untuk memperoleh solusinya.
( Yn 26 )