LMPNews | Pemalang – Desa Klareyan Petarukan tepatnya di wilayah Pasar Petarukan menggelar acara Pembentukan serta pemilihan Ketua paguyuban pasar Klareyan, yang di hadiri dari Kepala Desa Klareyan ( Wiharyo), Babinsa dari koramil Petarukan,Ketua laskar Merah Putih ( LMP) Heri Widiyanto serta para anggotanya dan para pedagang pasar. kamis (12/12/24 )
Dalam sambutannya Wiharyo selaku Kepala Desa Klareyan Kecamatan Petarukan Kabupaten pemalang, menyampaikan bahwa pentingnya kita membentuk salah satu paguyuban pasar yang fungsinya sebagai jembatan konsultasi antara pedagang dengan pemerintah desa.
Hasil dari pemilihan tersebut menetapkan Nurohman
Sebagai Ketua Paguyuban Pasar Klareyan yang melalui proses Musyawarah para pedagang dan Pemerintahan desa.
Pada kesempatan ini Kepala Desa Klareyan Wiharyo melantik dan menetapkan Nurohman sebagai Ketua baru Paguyuban pasar Klareyan – Petarukan
Harapan dengan terbentuknya paguyuban dan ketua paguyuban pasar, pedangang berharap nantinya bisa sebagai penyalur aspirasi para pedagang dengan pemerintah desa,agar kedepannya lebih baik dan maju.
( Yn 26 )