LMP News|Pemalang – Pipa 16 inch milik Perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang, yang berada di Desa Pegiringan, Kecamatan Bantarbolang dilakukan perbaikan. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pemeliharaan infrastruktur jaringan untuk memastikan distribusi air bersih kepada pelanggan dalam kondisi lancar, Minggu (6/4/2025).
“PVC berdiameter 16 inci yang sedang dalam perbaikan di Desa Pegiringan, yang merupakan salah satu titik vital dalam sistem distribusi air bersih ke wilayah perkotaan dan sekitarnya,” kata Humas Perumda Tirta Mulia Pemalang.
“Kegiatan tersebut sebagai pemeliharaan infrastruktur jaringan pipa, untuk memastikan bahwa distribusi air bersih kepada pelanggan normal dan lancar,” tambahnya.
Adapun wilayah yang terdampak dalam proses tersebut diantaranya, Sirandu ke utara, Kelurahan Mulyoharjo, Kelurahan Pelutan, Kelurahan Kebondalem, Desa Lawangrejo, Kelurahan Sugihwaras, Kelurahan Widuri, serta Desa Danasari.
Perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang mengimbau, seluruh Pelanggan diwilayah terdampak untuk menampung persediaan air jelang proses perbaikan berlangsung. (S.Febriansyah/FP)