Upacara Bendera Sekaligus Penyerahan Piala

  • Bagikan
banner 468x60

LMP News | Pemalang – Senin pagi ( 20/1/25 ) Sekolah Dasar Negeri 04 Asemdoyong Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang, mengadakan kegiatan upacara rutin setiap hari senin.

Dalam upacara bendera ini bertujuan mewujudkan pendidikan yang mencakup nilai nilai sikap disiplin,dan tanggung jawab,hal ini mendorong lahirnya sikap dan kesadaran berbangsa dan bernegara serta cinta tanah air dalam kalangan peserta didik.

Example 300x600

Setelah kegiatan upacara bendera selesai,kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan Piala penghargaan oleh peserta didik dalam lomba Pesta Siaga tingkat Kwarran.

Dengan suasana meriah dan haru SDN 04 Asemdoyong, Endang Septi Ariani selaku kepala sekolah dengan rasa bangga memgatakan,bahwa pesta siaga ini merupakan wadah penting untuk membina dan memberikan ketrampilan bagi tingkat Sekolah Dasar agar dapat membentuk pribadi yang tangguh dan disiplin.katanya.

Endang juga menambahkan ” Alhamdulillah dengan latihan kurang satu bulan,kami sangat bangga atas prestasi yang telah diraih oleh anak anak SDN 04 Asemdoyong yang telah berhasil meraih juara 1 Putri dan Juara 3 Putra dalam lomba Pentas seni.

Ia juga berharap dengan hasil yang diraih pada tahun ini dapat menjadikan barometer dalam peningkatan pembinaan pramuka siaga di masa mendatang.jelas endang.

Ditempat yang terpisang pembina latihan Aprilia Rahmawati saat di wawancarai oleh LMP News, mengatakan sanggat bangga dengan anak anak yang sangat antusias penuh semangat dalam menjalani latihan selama satu bulan.

Dengan kekompakan dan semangat tinggi akhirnya bisa mendapatkan juara 1 dan 3 dalam lomba seni budaya, di Pesta Siaga tingkat Kwarran.

Berharap dengan meraih prestasi ini diharapkan semakin melecut semangat para siswa siswi untuk tetap semangat dalam belajar agar ke depannya bisa melaju ke tingkat Provinsi dan Nasional.
ujar Aprilia.

Penulis : desta



banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *